Kamis, 18 Mei 2017

Tempat Wisata di Hanoi yang Menarik

Hanoi adalah ibukota dari Vietnam, Hanoi ini salah satu destinasi di Vietnam yang kental dengan sejarahnya. Jika anda berkunjung ke sini pasti akan memperoleh pengalaman wisata ke sebuah kota dengan kepribadiannya yang orisinil. Tidak akan sia – sia jika anda mengunjungi tempat yang satu ini. Berikut beberapa tempat wisata di Hanoi yang menarik untuk dikunjungi.

  1. Danau Ho Tay
    Danau ini salah satu danau paling terluas di Kota Hanoi. Jika anda mengunjungi danau ini anda bisa menempuh perjalanan dari Istana Kepresidenan ke Danau Ho Tay membutuhkan waktu sekitar 300 menit.

    Saat anda datang ke sini akan disuguhkan dengan keindahan pesona alamnya, dan juga anda dapat menyaksikan sunset /  matahari tenggelam yang menawan.

  2. Temple of Literature 
    Temple of Literature ini disebut juga dengan nama Imperial Collage yang sekarang jadi universitas paling tua dan pertama di Vietnam.

    Pada awal pembangunan Imperial College tempat ini dijadikan sebagai tempat belajar untuk putra mahkota dan juga tempat ibadah konfucu. Tempat ini terletak di Jalan Van Mieu Street dan jam buka mulai 9 pagi sampai jam 5 sore.

  3. History Museum
    Tempat ini wajib untuk anda kunjungi  karena di sini anda akan melihat dan mengetahui perkembangan Vietnam mulai dari zaman neolitikum, zaman perunggu, sampai dengan masa sekarang.

    Di sini anda dapat menjumpai barang kuno seperti drum yang gterbuat dari perunggu serta kepala panah yang ditemukan di Co Loa Citadel. Tempat ini berlokasi di 1 Trang Tien Stree.

  4. Ho Chi Minh Mausoleum
    Ho Chi Minh Mausoleum ini merupakan tempat museum yang dihuni para Ho Chi Minh pada zaman dulu. Ho Chi Minh itu sendiri adalah orang – orang yang bersaja dalam membebaskan Vietnam dari penjajah dan kolonialisme. 

    Di tempat ini anda dapat menyaksikan jasad Ho Chi Minh yang dibalsem  dengan ruang tidur yang di buat dari beton. Ruangan ini sangat dijaga ketat oleh penjaga yang memakai pakaian putih – putih. Jika anda datang ke tempat ini anda akan menemukan banyak foto, peta dan benda – benda yang memiliki nilai sejarah bagi Vietnam.

  5. Danau Hoan Kiem
    Bila anda ingin melihat danau yang indah anda dapat berwisata ke Hanoi dengan berkunjung ke Danau Hoan  Kiem. Danau ini merupakan danau pedang yang dikembalikan.

    Konon pada masa lalu merupakan tempat pedang Thuan Thien yang dipulangkan oleh Kaisar Le Loi (Vietnam) pada Raja Naga (Long Vuong) lewat kura – kura raksasa yang ada di danau tersebut. Lokasi ini sangat pas dijadikan sebagai tempat untuk bersantai dan rileks sambil menikmati indahnya panorama sekeliling danau.

Demikian beberapa tempat wisata di Hanoi yang menarik wajib anda kunjungi bersama keluarga, sahabat maupun saudara dekat anda. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.

Senin, 15 Mei 2017

Tempat Wisata Di Pesisir Selatan Sumatera Barat Menarik Untuk Dikunjungi


Pesisir Selatan adalah salah satu Kabupaten yang ada di Sumatera Barat yang memiliki potensi keindahan alam yang luar biasa yang masih belum terekspos sehingga belum ramai dikunjungi wisatawan.

Keindahan pantai dan bukit-bukit di Pesisir Selatan ini dapat menjadi salah satu alternatif berwisata jika Anda Berkunjung ke Sumatera Barat. Berikut tempat wisata di Pesisir Selatan yang wajib anda kunjungi di Sumatera Barat :



  1. Pantai Carocok
    Tempat pertama yang anda kunjungi jika anda berkunjung ke Pesisisr selatan adalah Panatai Carocok. Pantai ini terletak di kota Painan, tepatnya di sebelah Barat kota tersebut.

    Pantai ini memiliki pesona yang sangat indah, pantai ini sangat mirip dengan pantai Sanur Bali, karena plantain ini sangat alami, bersih dan airnya sangat jernih.

    Di pantai ini memiliki banyak wahana permainnan salah satu wahana yang menjadi favorit adalah wahana Banana Boat, di sini anda juga dapat melakukan playing fox.

  2. Pulau Cingkuak
    Tempat yang wajib anda kunjungi selanjutnya adalah Pulau Cingkuak. Pulau ini terletak tidak jauh dari Pantai Cingkuak, sekitar 200 meter ke Barat.

    Pulau ini memiliki pasir putih dan air yang jernihsangat cocok bagi anda yang hobi berenang, karena keindahan pulau ini sering dijadikan lokasi pra wedding.

    Pulau ini ramai dikunjungi para pelajar atau mahasiswa yang akan melakukan kegiatan alam seperti camping, hiking dan juga sering kali dijadikan obyek penelitian.

  3. Bukit Langkisau
    Jika anda sudah puas bermain air, anda dapat melakukan pendakian menuju puncak bukit Langkisau. Bukit ini menawarkan panorama indah di dekat pantai carocok.

    Di sini anda juga dapat ber-selfi bersama teman ataupun pasangan dengan latar belakang yang pemandangan Bukit Langkisau yang indah.

    Selain itu anda juga dapat menikmati sensasi yang berbeda, anda dapat mencoba olahraga paralayang dan paramotor. Harga yang ditawarkan untuk menikmati olahraga tersebut sebesar Rp 300.000.

  4. Jembatan Akar Bayang
    Jembatan ini mungkin salah satu jembatan alami di Sumatera Barat bahkan Indonesia. Jembatan ini dipercaya sebagai tempat keramat dan suci oleh masyarakat sekitar, karena awal mula terbentuk jembatan ini dari proses alami pertemuan akar dua pohon beringin.

    Jembatan ini terketak kira–kira 15 km sebelum Painan, anda akan bertemu dengan pertigaan jalan menuju Jembatan Akar. Jika anda ke lokasi ini tidak akan dipungut biaya sepersen pun.

  5. Pulau Cubadak
    Indah dan cantik! Mungkin inilah kata yang tepat untuk menggambarkan pesona Pulau Cubadak. Pulau ini seperti pulau Bunaken, yakni terletak 40 kilometer di sebelah selatan Padang. Pulau Cubadak ini dapat dicapai dengan kapal dari Pantai kota Painan Carocok.

    Tempat ini lah menjadi surga bagi para penyelam, karena ditempat ini banyak terumbu karang yang sangat indah. Mungkin karna aksesnya yang terlalu mahal pulau ini lebih dikenal dan banyak dikunjungi oleh wisatawan asing.

Nah, itulah beberapa tempat wisata di Pesisisr Selatan Sumatera Barat yang wajib untuk anda kunjungi. semoga dapat bermanfaat untuk  anda saat berlibur

Kamis, 11 Mei 2017

Tempat Wisata di Pekalongan yang Wajib Dikunjungi


Pekalongan, apa yang anda pikirkan ketika mendengar nama Pekalongan? Pasti dipikiran anda memikirkan tentang batik. Ya, Pekalongan adalah kota yang terkenal dengan batik, batik yang di hasilkan Pekalongan memiliki corak yang khas dan variatif.

Namun, siapa sangka ternyata Pekalongan tidak hanya terkenal dengan batiknya saja melainkan tempat wisatanya. Banyak tempat wisata di Pekalongan yang  menarik dan wajib sekali untuk anda kunjungi jika anda berkunjung ke Pekalongan. Berikut beberapa tempat wisata di Pekalongan yang patut anda kunjungi

  1. Pantai Pasir Kencana
    Pantai Pasir Kencana merupakan tujuan wisata terfavorit di Pekalongan. Tempat ini sangat ramai dikunjungi oleh para wisatawan, karena tempat ini memiliki pemandangan laut yang indah. 

    Jika anda datang ke sini anda dapat bermain air sepuasnya dan daapt menikmati keindahan pada saat sunsite, Tidak hanya pantai saja, disini juga terdapat akuarium dan koleksi biota laut yang mirip kayak miniatur seaworld. 

    Berbagai fasilitas sudah tersedia di Pantai Pasir Kencana seperti, tempat bermain, panggung terbuka, warung makan, becak air, bangku dan taman bermain, mushola, toilet dan kamar mandi bilas.


  2. Curuk Muncar
    Tempat wisata selanjutnya yang wajib anda kunjungi adalah Curuk Muncar. Di tempat ini terdapat air terjun yang indah. Curuk Muncur ini berada pada ketinggian 1.249 mdpl yang dikelilingi pemandangan yang menawan lereng gunung  Regojembangan. 

    Curuk Muncur ini menawarkan pesona yang sejuk dan asri. Jika anda ingin menujun tempat ini harus perjuang lebih ekstra, untuk mendaki dan menelusuri jalanan yang berliku. 

    Namun, jika sudah sampai di tempat ini semua lelah akan terbayarkan dengan keindahan Curuk Muncur.


  3. Museum Batik Pekalongan 
    Museum Batik Pekalongan ini memamerkan bermacam kerajinan batik.  Di museum ini menampung ratusan koleksi batik dari yang kuno sampai dengan yang modern dengan berbagai corak dan karakter. 

    Lokasi museum batik ini terletak di jalan Jetayu No.1. Jika anda ke Museum Batik Pekalongan hanya membayar harga tiket masuk yang murah anda sudah dapat melihat-lihat sepuasnya berbagai ragam koleksi batik.


  4. Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo
    Bagi anda yang suka kegiatan mendaki wajib untuk datang ketempat ini untuk mendaki Gunung Kendalisodo. Di Gunung Kendalisodo juga ada puncak Honoman yang merupakan spot wisatawan untuk berkumpul dan menikmati keindahan pemandangan yang ada disekitar.

    Jika anda mendaki Gunung Kendalisodo dianjurkan untuk berhati–hati karena sangat curam dan menantang. Yang terpenting, persiapkan diri anda sebaik – baiknya jangan sampai meninggalkan sesuatu kecuali jejak, hehe


  5. Pusat Grosis Sentono
    Kurang lengkap rasanya jika anda datang ke Pekalongan jika tidak berbelanja. Terutama membeli batik untuk oleh-oleh yang di rumah.

    Di tempat ini anda dapat menemukan jenis batik yang beragam dengan harga yang cukup terjangkau. Sangat rugi bila anda tidak memborong jenis batik yang ada di Pekalongan ini.

Demikian tempat wisata di Pekalongan yang wajib untuk anda kunnungi, semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk anda saat berlibur atau berkunjung ke Pekalongan. 


Senin, 08 Mei 2017

Tempat Wisata di Palembang yang Terpopuler


Tempat wisata di Palembang - Kota Palembang adalah ibukota dari Provinsi Sumatera Selatan. Palembang ini merupakan kota kedua terbesar di Sumatera setelah Medan. Kota ini dianggap sebagai salah satu pusat dari kerajaan Sriwijaya. 

Selain terkenal dengan pempeknya, Palembang ini juga mempunyai banyak obyek wisata. Pasti tidak akan menyesal jika anda berkunjung ke sini. Berikut beberapa tempat wisata di Palembang yang terpopuler yang banyak dikunjungi para wisatawan local maupun asing.



  1. Sungai musi
    Sungai musi merupakan sungai terpanjang yang ada di Sumatera. Panjang sungai ini mencapai 750 KM, dulunya sungai ini dijadikan sarana transportasi utama di Palembang.

    Untuk sekarang tempat ini dijadikan sebagai tempat wisata kuliner karena di tepi Sunagi Musi banyak sekali didirikan restoran-restoran antaralain restoran terapung Kampung Arab dan Benteng Kuto Besak.

  2. Jembatan Ampera
    Jempat Ampera ini sudah menjadi ikon dan lambang kota Palembang. Jembatan Ampera dibangun pada tahun 1962 dalam waktu 3 tahun. Jembatan ini menghubungkan Sebrang Ulu dan Seberang Hilir yang terpisahkan oleh Sungai Musi.

    Jika anda berkunjung ke sini sekitar 50 meter anda akan ditemukan pusat souvenir dan makanan untuk bekal oleh-oleh anda saat pulang ke rumah.

  3. Pulau Kemaro
    Pulau kemaro adalah salah satu pulau yang terkenal di Palembang. Di pulau ini terdapat sebuah vihara yang banyak didatangi oleh para umat Budha untuk berdoa atau berziarah. Terdapat banyak hal menarik jika anda berkunjung ke Pulau ini misalnya pagoda berlantai 9 dan pohon cinta.

    Pohon cinta ini sangat dipercayai oleh masyarakat sekitar, jika sepasang kekasih mengukir nama di pohon cinta ibi, maka hubungan percintaan mereka akan berlarut sampai ke pernikahan.

  4. Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin
    Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin ini merupakan masjid terbesar di kota Palembang yang merupakan gabungan dari arsitektur Indonesia, Eropa dan China.

    Tempat ini sangat cocok untuk wisata budaya dan wisata religi, di tempat ini anda dapat menemukan 2 pasar yang menjual berbagai macam souvenir, kain tenun, kerajinan dari kayu dan makanan.

  5. Taman Hutan Wisata Punti Kayu
    Bagi anda yang berlibur ke Palembang dengan keluarga tercinta tempat Taman Hutan Wisata Punti Kayu wajib untuk anda kunjungi. Karena ditempat ini terdapat penangkaran buaya dan kebun binatang.

    Di taman ini anda dan keluarga tercinta dapat berenang,bermain prahu,berpiknik dan bermain di taman,melihat atraksi gajah dan menunggangi kuda.

    Hanya dengan membeli tiket masuk seharga 5.000 rupiah dan tempat ini dibuka dari jam 9 pagi sampai jam 4 sore.

Demikian beberapa tempat wisata di Palembang yang terpopuler dan wajib untuk anda kunjungi. Semoga dapat bermanfaat.

Kamis, 04 Mei 2017

Tempat Wisata di Pati yang Banyak Dikunjungi

Tempat wisata di Pati – Pati merupakan sebuah kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Tengah, kabupaten ini terkenal dengan semboyannya yakni Pati Bumi Mina Tani. Kabupaten Pati ini sangat terkenal dengan kuliner bandeng prestonya.

Pati ini juga merupakan salah satu kabupaten yang terkenal dengan buah manggisnya di Jawa Tengah selain Cilacap. Pati ini semakin terkenal  di televisi nasional, karena  semenjak ada artis yang lahir di Pati dapat meraih kesuksesan di pertelevisian nasional yaitu Soimah.

Anda penasaran apa saja tempat wisata yang ada di Kabupaten Pati? Yuk, simak ulasan berikut ini ada 4 tempat wisata di Pati yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan :

  1. Waduk Gunung Romo
    Waduk ini terletak di lereng Gunung Muria, waduk ini memiliki fungsi sebagai sarana irigasi bagi sawah – sawah di sekitarnya. Namun, Waduk ini banyak di kunjungi oleh masyarakat Pati untuk dijadikan sebagai tempat wisata. 

    Tempat ini sangat ramai pada hari Minggu dan hari libur lainnya. Di tempat ini pengunjung dapat menikmati keindahan Waduk Gunung Romo yang dikelilingi hutan dari gazebo-gazebo yang telah disediakan.  

    Jika anda lapar, anda dapat menikmati kuliner khas ikan tawar yang banyak dijajarkan di warung-warung makan sekitar Waduk Gunung Rowo.

  2. Juwana Water Fantasy (JWF)

    Tempat ini wajib anda kunjungi bila anda berkunjung ke Kabupaten Pati. Memang JWF ini masih baru dibuka, namun setelah melihat perkembangan yang telah dilakukan pengelola serta antusiasme dari pengunjung nampaknya JWF ini layak di jadikan sebagai daftar tempat wisata di Pati. 

    Terdapat banyak wahana permainan di JWF ini baik permainan darat maupun permainan air. Sebanyak 35 wahana sudah dibangun dan kemungkinan akan terus bertambah. Bakal seru jika anda mengunjungi tempat ini bersama keluarga tercinta maupun teman dekat anda.

  3. Goa Pancur
    Wisata lainnya yang ada di Kabupaten Pati yang wajib dikunjungi yakni Goa Pancur.goa pancur adalah goa yang terletak di Desa Jimbaran Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati.  Goa ini memiliki pemandangan yang sangat indah berupa stalagtit dan stalagmit. 

    Namun, perlu anda ketahui juga ternyata di dalam Goa Pancur ini terdapat aliran sungai yang kedalamanya bisa mencapai pinggang orang dewasa. 

    Jika anda ingin masuk ke Goa ini harus menggunakan jasa pemandu wisata agar dapat menunjukkan jalan yang aman dan dapat menceritakan hal seputar Goa Pancur.

  4. Wisata Jolong
    Wisata Jolong ini memiliki suasana yang sejuk dan banyak ditumbuhi pepohonan yang besar. Banyak juga obyek yang dapat dinikmati di kawasan wisata ini seperti Bumi Perkemahan, agrowisata, outbound, Air Terjun Grenjengan dll. 

    Di tempat wisata Jolong ini juga ada perkebunan kopi yang dikelola oleh PTPN IX di sini anda akan menemukan pemandangan alam yang indah.

    Namun perlu diketahui, berhati-hatilah jika anda menuju wisata Jolong Krena  akses menuju wisata ini masih terbilang buruk.


Nah, itulah beberapa tempat wisata di Pati yang banyak di kunjungi oleh wisatawan lokal. Semoga ulasan ini dapat bermanfaat.

Senin, 01 Mei 2017

5 Tempat Wisata di Purwokerto yang Cukup Menarik


Cukup asing bagi kita mendengar nama Purwokerto. Purwokerto ini merupakan ibu kota dari kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Tempat ini dibilang kalah pamor bila dibandingkan dengan kota-kota Jawa Tengah lainnya, seperti Solo, Semarang dan lainnya. 

Tak menyangka ternyata tempat ini memiliki tempat wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi para wisatawan. Jika anda mengunjungi kota ini ada 5 tempat yang harus menjadi daftar kunjungan anda. Berikut beberapa tempat wisata di Purwokerto yang cukup menarik :


  1. Bturraden 
    Baturraden merupakan tempat wisata pertama yang harus anda kunjungi ketika berkunjung ke Purwokerto. Jika anda berkunjung ke tempat ini hanya membutuhkan 15 menit saja jika anda dari pusat kota. 

    Tempat ini memiliki beberapa wahana permainan seperti kolam renang, kolam luncur, sepeda air dan pemandian air panas. Tempat ini juga sangat terkenal sebagai kawasan bebas polusi saat siang maupun malam hari.


  2. Pancuran 3 dan pancuran 7
    Pancuran 3 dan pancuran 7 merupakan tempat yang sering kali dimanfaatkan sebagai tempat untuk pengobatan berbagai macam penyakit kulit. 

    Karena air yang ada di pancuran 3 dan pancuran 7 dipercaya memiliki kandungan belerang yang tidak berbahaya dan baik untuk kesehatan.

    Jika anda berkunjung disini tidak hanya menikmati wahana air saja tapi juga pemandangan di sekitat yang akan menghilangkan rasa penat dan lelah anda. 

    Namun, anda harus ekstra keras untuk mengunjungi tempat ini karena melewati ratusan anak tangga. So, siapkan stamina anda dengan baik agar tidak keok di tengah perjalanan menuju pancuran 3 dan pancuran 7.


  3. Wanawisata Baturraden
    Wanawisata Baturraden memiliki keindahan hutan dan alam yang cocok untuk dijadikan kawasan perkemahan. Tempat ini dapat menampung hingga 1000 tenda, sehingga sangat pas sekali sebagai lokasi outbound.

    Menikmati outbound bersama teman-teman sekolah maupun teman-teman kantor. Selain itu, ada juga cagar alam, pembibitan tanaman seperti cemara dan pinus.


  4. Combing Valley
    Jika anda menyukai kegiatan diluar seperti outbound, tempat Combing Valley di Purwokerto ini lah yang yang cocok untuk anda kunjungi. 

    Di tempat ini anda dapat menikmati wahana pain ball yang seru, lebih serunya lagi apabila anda datang bersama rombongan kegiatan outbound beramai-ramai .


  5. Gua Maria Kaliori 
    Tempat ini berfungsi sebagai tempat wisata rohani yang ada di Purwokerto. Gua ini terletak 20 km dari pusat kota. Di sini anda dapat menemukan berbagai fasilitas seperti pendopo untuk istirahat. 

    Gereja untuk beribadah dan juga anda bisa berziarah ke makam dengan patung-patung malaikat seperti patung bunda Maria. Tak heran jika banyak orang datang ke gua maria kaliori ini hanya untuk memperoleh ketenangan batin.

Demikian 5 tempat wisata di Purwokerto yang cukup menarik untuk anda kunjungi bersama teman maupun keluarga tercinta. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.

Kamis, 27 April 2017

Pesona Tempat Wisata di Okinawa


Tempat wisata di Okinawa - Tahukah anda Okinawa adalah salah satu kota di Jepang yang terkenal dengan pulau-pulaunya. Kepulauan Okinawa ini terkenal dengan julukan kepulauan ternama di dunia karena memiliki keeksotikan pesona alam dan budayanya yang unik.

Okinawa sangat cocok untuk dijadikan sebagai salah satu tujuan wisata apabila berkunjung ke Jepang. Dengan keindahan sisi pantai yang dimiliki, maka tempat wisata di Okinawa ini wajib untuk dikunjungi  para wisatawan. Berikut beberapa daftar pesona tempat wisata di Okinawa.

  1. Pulau Kume
    Pulau Kume adalah tempat wisata pertama yang wajib untuk dikunjungi apabila anda berkunjung ke Jepang. Pulau ini letaknya berada kurang lebih 100 km dari pusat kota Okinawa, Naha. Jika anda berkunjung ke Okinawa maka anda disuguhkan dengan pasir putih dan keindahan lautnya. 

    Tidak hanya itu anda juga dapat menikmati berbagai wisata menarik lainnya, diantaranya yaitu batu tetami (batu yang terbentuk dari proses tektonik alamiah, air terjun Aka, Pinustua yang legendaries, kastil-kastil peningggalan zaman dahulu dan reruntuhan artistik dan masih banyak lagi.

  2. Istana Shuri
    Istana Shuri adalah salah satu bangunan bersejarah yang ada di Okinawa. Istana Shuri ini termasuk istana dalam salah satu gusuku yang ada di kepulauan Ryukyu.

    Istana ini didominasi dengan bangunan berwarna merah sehingga terlihat megah meskipun sempat dihancurkan oleh pihak Sekutu pada Perang Dunia II. 

    Dengan keindahan, kemegahan, dan catatan sejarah yang dimilikinya, Istana Shuri ini dijadikan sebagai salah satu situs warisan dunia oleh UNESCO.

  3. Pulau Yaeyama
    Pulau Yaeyama adalah pulau yang dipenuhi dengan gradasi laut biru yang indah dan menakjubkan dengan pemohonan yang masih hijau sehingga akan membuat suasananya sejuk, rindang dan jauh dari polusi. 

    Sehingga Tempat ini sangat cocok bagi anda yang telah tenuh dengan hiruk pikuk dan ramainya perkotaan. Bukan hanya itu Pulau Yaeyama juga dapat dipakai sebagai sarana yang memiliki hobi atau keingin untuk mencoba snorkeling dan menyelam di bawah perairan laut.

  4. Akuarium Churaumi Okinawa
    Akuarium Churaumi Okinawa terletak di Taman Ocean Expo, barat laut dari Okinawa, Jepang. Akuarium ini adalah akuarium terbesar di dunia. 

    Walaupun telah dibuka Akuarium Georgia di Atlanta pada tahun 2005, Akuarium Churaumi Okinawa tetap  menjadi akuarium terbesar yang yang ada di Jepang dan Asia.

    Jika anda ke Akuarium Churaumi Okinawa anda akan melihat kehidupan biologi laut di terumbu karang laut dalam dan juga arus Kuroshio yang mengalir melintas di Kepulauan Jepang.


Demikian informasi mengenai pesona tempat wisata di Okinawa, semoga daftar tempat wisata ini dapat menjadi refrensi anda saat berlibur. Semoga bermanfaat.