Senin, 15 Agustus 2016

7 Tempat Wisata di Wonosari Jogyakarta dan Sekitarnya

Wonosari merupakan salah satu kecamatan yang juga menjadi ibukota dari Gunung Kidul. Mendengar kata Wonosari yang merupakan bagian dari Jogjakarta pasti yang terlintas dibenak kita adalah tempat wisatanya yang menkajubkan.

Yap, memang benar berbagai tempat wisata di Wonosari sangat menakjubkan karena disana terdapat bentang alam yang sangat indah. Buat kalian yang belum pernah berwisata kesini, berikut kami berikan pilihan Tempat Wisata di Wonosari yang pastinya akan membawa liburanmu menjadi menyenangkan.

  1. Pantai Kukup

    Tempat Wisata di Wonosari yang harus pertama kali anda kunjungi adalah Pantai Kukup. Pantai ini memiliki pasir yang berwarna putih kekuningan. Bagi anda yang ingin melihat keindahan pantai dari atas, anda dapat meihatnya dari atas bukit. Pemandangan dari atas mungkin akan lebih indah karena kita dapat melihat keindahan pantai dari sudut hingga ke ujung.

    Pantai ini memiliki 2 bukit yang terletak disekitar pantai, dengan ketinggian kurang lebih 3 meter anda dapat melihat keindahan pantai ini. Pantai Kukup terletak di Ds. Kemadang, Kec. Tanjungsari, Wonosari.

  2. Tegalarum Adventure Park

    Bagi anda yang suka berpetualang maupun suka bermain air, buruan datang ke Tegalarum Adventure Park. Ditempat ini anda akan diajak untuk melakukan petualangan dengan menyusuri sungai yang masih alami dengan ban / pelampung. Selama menyusuri sungai anda akan menemukan batuan – batuan dengan ukiran yang unik disekeliling sungai. 

    Daya tarik tegalarum adventure park bukan hanya itu saja, melainkan pemandangan sekitar sungai pun sangat menarik dengan hiasan pepohonan rindang dan juga air sungai yang terus mengalir dan jernih.

  3. Pantai Sundak

    Daya tarik pantai ini adalah hamparan pasir berwarna putihnya dan lokasi pantai ini pun masih dibilang sangat asri. Bagi anda yang sedang mencari lokasi untuk merileksasikan pikiran dan badan inilah tempat yang sangat cocok untuk anda karena suasana pantai ini tidak terlalu ramai. 

    Pemandangan yang indah menawan akan anda dapatkan di pantai ini, kondisi air laut yang biru serta kondisi lingkungan yang bersih pun akan menambah keasrian pantai ini. Dijamin deh anda akan betah berlama – lama disini. Pantai ini terletak di Ds. Sidoharjo, Kec. Tepus atau sekitar 1 km kea rah timur jika dari Pantai Krakal.

  4. Pantai Baron

    Pantai Baron merupakan salah satu pantai favorit yang banyak dikunjungi wisatawan. Pantai ini juga merupakan dermaga bagi nelayan. Terdapat juga wisata kuliner seafood lezat yang dapat anda cicipi mulai dari bawal putih, kakap, lobster, sampai dengan ikan tongkol.

    Di pantai ini juga terdapat pelelangan ikan yang bisa kita kunjungi. Pemandangan unik dapat anda saksikan disini yakni adanya sungai yang airnya langsung mengalir ke laut ( pertemuan antara air tawar yang berasal dari sungai dan air asin yang asalnya dari laut ).

  5. Pantai Ngobaran

    Penamaan pantai ngobaran ini sangat unik karena dahulu pada zaman Kerajaan Demak, Prabu Wijaya V beserta dengan pengikutnya melakukan pelarian hingga ke pantai ini dan akhirnnya Prabu Brawijaya V membakar dirinya di pantai ini. Berdasarkan cerita itulah pantai ini dinamai ngobaran yang dalam arti Bahasa Indonesia adalah api berkobar.

Itulah beberapa Tempat Wisata di Wonosari dengan sejuta keindahan pantainya. Perlu anda ingat, jangan sampai anda melewatkan pantai baron untuk tujuan berlibur anda sekeluarga karena anda pasti akan menyesal sebap di pantai baron terdapat pemandangan pantai yang sangat WOW.

Artikel Terkait